Siapa Saja Pemegang Obligasi Pemerintah?

Bank domestik merupakan pemegang obligasi pemerintah Indonesia terbesar, yang dianggap sebagai instrumen investasi yang aman.

Siapa Saja Pemegang Obligasi Pemerintah?

Sumber: Kementerian Keuangan & Algoresearch (Juni 2024)
GoodStats

Obligasi pemerintah adalah instrumen keuangan yang diterbitkan oleh pemerintah untuk membiayai defisit anggaran atau proyek tertentu. Obligasi ini menarik bagi investor karena dianggap sebagai investasi yang relatif aman dengan tingkat risiko yang rendah dibandingkan instrumen investasi lainnya. Selain itu, obligasi pemerintah menawarkan tingkat bunga yang tetap, memberikan kepastian pendapatan bagi para pemegangnya.

Menurut data dari Kementerian Keuangan, bank-bank domestik saat ini memegang porsi terbesar obligasi pemerintah Indonesia, yaitu sebesar 23,5%. Hal ini disebabkan oleh preferensi mereka untuk membeli obligasi daripada memberikan pinjaman, karena obligasi dianggap sebagai investasi yang lebih aman dan stabil.

Selain bank domestik, institusi non-bank seperti reksa dana, perusahaan asuransi, dan dana pensiun juga memiliki kepemilikan signifikan, yaitu mencapai total 22,1%.

Di sisi lain, kepemilikan obligasi pemerintah oleh Bank Indonesia terus meningkat, mencapai 21,6%. Peningkatan ini terkait dengan kebijakan moneter ekspansif yang diterapkan oleh Bank Indonesia untuk mendukung pertumbuhan ekonomi. Sementara itu, investor asing mengalami penurunan kepemilikan, turun menjadi 14%.

Untuk investor ritel sendiri mengalami peningkatan yang cukup signifikan pada kepemilikan obligasi pemerintah, mencapai 8,6%. Kenaikan ini sebagian besar disebabkan oleh minat yang lebih tinggi dari rumah tangga berpenghasilan menengah ke atas dalam berinvestasi di obligasi, yang mungkin berkontribusi pada pengurangan pengeluaran konsumsi di sektor ekonomi ini.

Distribusi kepemilikan obligasi pemerintah Indonesia menunjukkan pergeseran tren di antara berbagai jenis investor. Lanskap investasi obligasi pemerintah terus berkembang seiring dengan perubahan kebijakan ekonomi dan pasar investasi.

Baca juga: 5 Negara Investor Terbesar Indonesia di Kuartal I 2024

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook